Rabu, 10 Juni 2015

Peran Penting Pemuda Bagi Perubahan Bangsa



Peranan pemuda sangatlah penting karena potensinya, antara lain: mengangkat semangat dari problematika umat, sebagai generasi penerus, sebagai generasi pengganti, sebagai pembaharu moral bangsa, dan sebagai unsur perubahan. Perubahan apapun yang terjadi di masyarakat selalu diawali dan dipelopori oleh para pemuda. Kehebatan pemuda dalam melakukan perubahan disebabkan karena peran yang dimilikinya.
Agar potensi pemuda berkembang dengan baik, harus ditunjang dengan pendidikan yang sesuai dengan karakternya, wawasan ilmu pengetahuan dan keterampilan kepemimpinan (leadership). Potensi sekarang ini adalah para pelajar dan mahasiswa.
Di zaman Nabi Muhammad SAW, penegak dan penggerak perjuangan dakwah mayoritas oleh pemuda, seperti Ali bin Abi Thalib, Mus’ab bin Umair, Usamah bin Zaid dan yang lainnya. Revolusi besar di banyak negara dimotori oleh pemuda. Di Indonesia kelahiran Budi Utomo, sumpah pemuda, kemerdekaan, reformasi dilakukan oleh para pemuda.
Satu hal yang tidak bisa disangkal, pemuda memiliki semangat yang lebih dibandingkan kelompok perkembangan manusia lainnya yaitu orang tua dan anak-anak. Oleh karena itu pemuda merupakan suatu generasi manusia yang dapat diandalkan melaksanakan tugas yang berat dan mampu menyelesaikan berbagai permasalahan karena semangat yang dimilikinya. Selain itu, pemuda juga memiliki berbagai kemampuan akal dan kekuatan fisik.
Peran utama lainnya yang dilakukan pemuda adalah melakukan perbaikan dan reformasi karena pemuda merupakan unsur perubahan. Generasi tua perlu diganti perannya oleh kalangan pemuda dalam melakukan perubahan-perubahan di masyarakat. Namun pemuda yang tidak terbina hati dan potensinya bahkan terjerumus ke dalam kemaksiatan dapat menjadikan mereka tidak berpotensi dan juga tidak mampu menjalankan peran dan tugasnya sebagai seorang pemuda.
Untuk dapat mampu melaksanakan peran pemuda di atas dalam menjalankan tugas perubahannya, maka perlu dilakukan pembekalan serta pendidikan kepada mereka. Diantara pembekalan tersebut salah satunya adalah syakhshiyah islamiyah (pendidikan berkarakter). Dengan pendidikan yang baik, masyarakat dan bangsa bisa berubah ke arah yang baik pula. Siapa yang ingin mendapat kebahagiaan dunia, maka harus mengetahui ilmunya. Siapa yang ingin meraih kebahagiaan di akhirat maka harus mengetahui ilmunya, dan siapa yang ingin bahagi dunia dan akhirat, harus menguasai ilmunya.
Itu saja yang dapat saya sampaikan. Semoga bermanfaat :-)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar